Serang - Sesuai dengan arahan Sekretaris Jenderal Kemenkumham pada Analisa dan Evaluasi Senin lalu, Kemenkumham Banten melakukan pengecekan menyeluruh pada lingkungan kantor wilayah sebelum libur hari raya Idul Fitri 1445H, Jumat (05/04/2024).
Pengecekan salah satunya dilakukan pada aliran listrik yang ada di masing-masing ruang divisi, mulai dari Divisi Administrasi, Divisi Keimigrasian, Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, dan Divisi Pemasyarakatan.
Hal ini dilakukan juga sesuai arahan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten Dodot Adikoeswanto.
Ia menghimbau agar jajaran Kemenkumham Banten untuk memerhatikan lingkungan kerja seperti komputer, listrik, air, dan lainnya. Ia meminta agar dibuatkan jadwal piket untuk menjaga keamanan dan pengamanan di lingkungan Kemenkumham Banten.
Seluruh ruang yang selesai dilakukan pengecekan diberikan tanda/segel dan dipastikan steril dan aman keberadaannya (Humas Kemenkumham Banten)