Tangerang - Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia pada hari ketiga, Senin (21/10/2024) berjalan lancar dan kondusif.
Pelaksanaan ujian terdiri dari empat sesi dimulai pada pukul 08.00 hingga 15.30. Setiap sesinya terdiri diikuti oleh 470 orang peserta.
Seperti tahun sebelumnya Pos yang harus dilalui peserta sebelum ke ruang tes CAT diantaranya Pos Registrasi Kehadiran, Pos Penitipan Barang/ Pengambilan Barang, Pos Pemeriksaan Badan, Pos Registrasi Pin, Pos Ruang Tunggu Steril, dan Terakhir adalah Ruang tes CAT yang didalam seluruh pelaksanaannya menjadi kewenangan panitia BKN.
Dalam pelaksaan Seleksi Kompetensi Dasar ini, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
"Hal ini merupakan amanah yang diemban Kemenkumham Banten dalam rangka penerimaan CPNS dengan metode CAT, tentu kami terus berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik, kami juga berkomitmen penerimaan CPNS ini gratis tanpa bayaran apapun," tutur Sekretaris Panitia Pelaksanaan SKD CPNS di Lingkungan Kemenkumham Banten. (Humas Kemenkumham Banten)