Cilegon – Rabu (01/02), Pimpin Apel Pagi Pegawai di Kanim Kelas II TPI Cilegon, Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, Ujo Sujoto sampaikan atensi bagi Plh. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon serta seluruh Pejabat Struktural.
Salah satu hal yang ditekankan Mantan Kepala Divisi Keimigrasian Kemenkumham Gorontalo ini adalah pesan untuk melaksanakan setiap kegiatan dengan berbasis anggaran secara optimal.
“Setiap Anggaran yang keluar harus menghasilkan output atau manfaat untuk bersama”, katanya.
Ia juga berpesan, seluruh jajaran agar terus menjalin kebersamaan, jangan ada membeda-bedakan antara pegawai pada seksi tertentu dengan seksi yang lain.
“Tumbuhkan prinsip bahwa kita adalah sama, pegawai Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon”, pesan Ujo.
Menanggapi apa yang disampaikan orang nomor satu di Divisi Keimigrasian Banten itu, Plh. Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon mengatakan akan segera melaksanakan setiap bimbingan serta evaluasi yang telah diberikan.
“Apresiasi atas kesediaan waktu Bapak Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Banten. Kami akan segera melaksanakan setiap bimbingan serta evaluasi yang telah diberikan”, ujarnya. (Humas Kemenkumham Banten)