Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Optimalisasi Peran Lapas Terbuka Ciangir, Kadivpas Jajak Pendapat Bersama Ka. UPT Pemasyarakatan

WhatsApp Image 2022 08 29 at 16.14.46

Kabupaten Tangerang - Salah satu tujuan pelaksanaan pembinaan dalam sistem pemasyarakatan adalah pemulihan hubungan antara narapidana dan masyarakat. Lapas Terbuka merupakan unit strategis dalam rangka mempersiapkan narapidana melaksanakan proses reintegrasi sosial yang berdasarkan konsep community–based correction.

Wujudkan hal tersebut, Hari ini, bersama Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan Wilayah Banten, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Masjuno) membahas terkait Optimalisasi Tusi Lapas Terbuka Kelas IIB Ciangir.

Disampaikan Masjuno, isi Lapas Terbuka Kelas IIB Ciangir per tanggal 29 Agustus 2022 ini adalah sejumlah 9 orang. Tentunya, jumlah tersebut tidak mencapai kinerja yang ditargetkan sehingga berujung pada tidak terpenuhinya SKP Kalapas Terbuka Kelas IIB Ciangir.

“Core Business dari Lapas Terbuka Ciangir ini adalah pembinaan, namun jumlah Narapidana yang hanya 9 orang. Ini tidak memenuhi target pembinaan Narapidana yang seharusnya. Selain itu, biaya operasional yang dikeluarkan untuk Lapas Terbuka Kelas IIB Ciangir ini banyak yang terbuang mengingat hanya sedikit Narapidana di dalamnya, namun biaya yang dikeluarkan tetap sama”, ungkapnya.

Mencari solusi terhadap permasalahan tersebut, Masjuno meminta berbagai saran dan masukan yang disampaikan oleh para Kepala UPT Pemasyarakatan.

Harapannya, seluruh pendapat tersebut nantinya akan dirangkum menjadi suatu kebijakan seperti omnibus law.

“Output dari kegiatan ini adalah permohonan Exit Permission kepada Ditjen PAS untuk keluar dari regulasi dalam rangka optimalisasi isi Lapas Terbuka Kelas IIB Ciangir. Yang harus dipahami bersama, bahwa yang kita sepakati hari ini merupakan sesuatu yang berkesinambungan. Jadikan pindah ke Lapas Terbuka Ciangir ini merupakan program yang harus dilaksanakan oleh Narapidana”, pungkasnya.(Humas Kumham Banten)

WhatsApp Image 2022 08 29 at 16.14.46WhatsApp Image 2022 08 29 at 16.14.46WhatsApp Image 2022 08 29 at 16.14.46WhatsApp Image 2022 08 29 at 16.14.46

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI