Serang – Sesuai dengan resolusi Kemenkumham pada 2024 yaitu Perkuat Sinergi yang Semakin PASTI dan BerAKHLAK untuk Kinerja Kemenkumham yang Berdampak, Kepala Divisi Administrasi Nur Azizah Rahmanawati meminta jajaran pada Kantor Wilayah Kemenkumham Banten untuk memberikan pelayanan yang berdampak kepada masyarakat.
“Kemenkumham pada tahun 2024 ini memiliki resolusi yaitu bersinergi dalam pelaksanaan kegiatan yang berorientas pada berdampak pada masyarakat, untuk itu kita jangan hanya melaksanakan kegiatan saja namun pastikan jika hal itu berdampak kepada masyarakat,” ujar Nur Azizah Rahmanawati dalam amanatnya pada apel pagi di Lingkungan Kemenkumham Banten, Senin (12/02/2024).
Memberikan pelayanan berdampak ini berhubungan dengan diraihnya predikat Wilayah Bebas dari Korupsi oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Banten. Nur Azizah tidak ingin jika predikat hanya sekedar predikat namun harus benar-benar memberikan pelayanan.
Hal ini juga berkaitan dengan himbuannya kepada seluruh jajaran Kemenkumham Banten terkait dengan pelaksanaan rencana aksi B01 dan B02. Azizah meminta agar menjadi perhatian bagi seluruh jajaran untuk memenuhi rencana aksi yang ditentukan.
Apel pagi turut diikuti oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Jalu Yuswa Panjang, Administrator, Pengawas, JFT/Pelaksana, serta PPNPN (Humas Kemenkumham Banten)