Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Cukup Bayar 50k, Perseroan Perorangan Dukung Peningkatan Ekonomi Daerah

 WhatsApp Image 2024 08 07 at 14.39.19 1

Tangerang – Perseroan perorangan yang diluncurkan pada 2021 lalu, menjadi salah satu pilihan yang cocok bagi siapapun yang ingin mulai usaha dengan modal yang tidak besar.

Analis hukum pertama Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Andri menyebut hanya dengan 50.000 (lima puluh ribu rupiah) saja, seseorang bisa mendirikan PT Perseroan perorangan.

“Perseroan Perorangan hadir untuk memudahkan pelaku usaha dalam mengembangkan usahanya, Pendaftaran Perseroan perorangan hanya membutuhkan sebesar lima puluh ribu rupiah saja,” ujarnya.

Hal ini disampaikannya pada Festival Layanan Hukum dan HAM Kemenkumham Banten pada Rabu (07/08/2024) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Tangerang.

Perseroan Perorangan memberikan confidence bagi pelaku usaha untuk mengajukan pinjaman modal sekaligus memudahkan kalangan perbankan dalam memantau business suistainability melalui laporan keuangan.

Dalam membuat Perseroan perorangan dibutuhkan peranan dari Notaris, yaitu dengan memberikan penyuluhan hukum terkait pemahaman kepada masyarakat yang mendirikan perseroan perorangan

Penyuluhan dilakukan terkait dengan modal ditempatkan dalam perusahaan, memberikan pemahaman tugas dan kewenangannya sebagai pemegang saham, sekaligus direktur dalam perusahaanya, membantu memberikan pemahaman dalam membuat laporan keuangan perusahaan, dan lain-lain.

“Saat ini Pemerintah sudah membuat kebijakan untuk dapat membuat PT Perorangan, PT Perorangan hadir untuk UMKM, untuk usaha diri sendiri, kami diwakili MPD Kota Tangerang membuka booth jika ada yang ingin berkonsultasi,” tutur Notaris Kabupaten Pandeglang Liza Prihandini.

Pada tahun 2024 ini sendiri sudah terdapat 201.000 perseroan perorangan di seluruh Indonesia dengan provinsi Banten sendiri mencapai 7000 perseroan perorangan (Humas Kemenkumham Banten)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI