Accessibility Tools

Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Bersiaplah Bergabung Jadi Insan Pengayoman, Kemenkumham Buka Pendaftaran Sekolah Kedinasan

WhatsApp Image 2024 05 15 at 07.33.13

Serang - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) kembali membuka pendaftaran sekolah kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim) tahun 2024. Pengumuman penerimaan telah dimuat pada halaman situs https://catar.kemenkumham.go.id, Rabu (15/05/2024).

Formasi tahun ini disediakan bagi sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA)/sederajat baik formasi umum maupun pegawai Kemenkumham. Untuk formasi umum kuotanya sebanyak 200 Poltekip dan 200 Poltekim. Kemudian formasi bagi pegawai Kemenkumham sebanyak 100 kuota Poltekip dan 10 kuota Poltekim.

Formasi ini dibagi menjadi pada poltekip kuota pria 150 orang dan kuota wanita 50 orang sedang poltekim kuota pria 175 orang dan kuota wanita 25 orang. Pada jalur pegawai formasi poltekip kuota pria 65 kuota wanita 15 dan kuota bagi masing-masing putra/putri papua dan papua barat sebanyak 5 orang sedang pada formasi poltekim kuota baik pria maupun wanita sebanyak 5 orang.

Untuk melakukan pendaftaran sekolah kedinasan yang dipimpin Yasonna Laoly ini, masing-masing formasi memiliki jalur pendaftaran yang berbeda. Yang berasal dari formasi umum mengakses situs sekolah kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id. Peserta kemudian melakukan pendaftaran dengan mengunggah swafoto, memilih sekolah, mengunggah berkas, dan melengkapi informasi pribadi.

Sedangkan bagi formasi pegawai Kemenkumham, pendaftaran dilakukan pada https://catar.kemenkumham.go.id. Selanjutnya peserta melakukan registrasi, mengunggah dokumen, dan kartu pendaftaran.

Dokumen yang perlu dipersiapkan adalah surat lamaran bermaterai Rp 10.000,-, e-KTP atau surat keterangan perekaman e-KTP, ijazah asli/SKL Asli, akta kelahiran atau surat keterangan lahir asli, surat keterangan belum menikah, surat pernyataan 6 poin, serta pas foto berlatar merah untuk Poltekip dan berlatar biru untuk Poltekim.

Informasi lebih lanjut terkait pelaksanaan tes akan diinformasikan melalui https://catar.kemenkumham.go.id, serta akun Instagram @kemenkumhamri dan @catar.kumham. Pada Kantor Wilayah Kemenkumham Banten sendiri akan diinformasikan melalui lama instagram @kemenkumhambanten_

Pendaftaran dibuka mulai dari 15 Mei 2024 hingga 13 Juni 2024. Peserta yang lulus seleksi administrasi kemudian akan mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar, Tes Kesehatan, Tes Kesamaptaan, Psikotes, Tes Wawancara dan Pengamatan Fisik, hingga pengumuman kelulusan akhir pada September 2024 (Humas Kemenkumham Banten)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI