Serang – Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten Dodot Adikoeswanto menyambut kunjungan kerja Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Banten Cucu Supriatna guna bersinergi terkait dengan pelaksanaan tugas dan fungsi Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS), Kamis (15/02/2024).
Sembari memperkenalkan diri sebagai Kepala Kantor Wilayah DJP yang baru di Provinsi Banten, Cucu Supriatna menyebut kunjungannya ini selain itu bersilahturahmi juga ingin memperekat jalinan kerja sama dan kolaborasi antar dua instansi.
“Kunjungan kami pada hari ini selain bersilahturahmi juga ingin membahas terkait dengan pekerjaan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) yang berkaitan dengan Kemenkumham,” ujar Cucu.
Salah satu tugas PPNS yaitu melakukan penyidikan dan dalam hal ini yang berhubungan dengan Kemenkumham Banten yaitu terkait dengan pencegahan bagi wajib pajak yang ditetapkan sebagai tersangka untuk pergi ke luar negeri.
Terkait dengan hal tersebut, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten Dodot Adikoeswanto menyambut baik maksud yang disampaikan. Ia menyebut memiliki pemikiran yang sama terkait dengan menjalin kerja sama antar kedua instansi.
“Kami menerima baik maksud dari bapak terkait dengan sinergisitas tugas dan fungsi PPNS, kedepan tentu kita akan terus menjalin sinergisitas dan kolaborasi untuk menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi kita,” tuturnya (Humas Kemenkumham Banten)