SERANG - Mengusung Tema “Kemenkumham Banten di Mata Media”, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten kembali menggelar “Press Tour Kumham Banten 2023.”Setelah sebelumnya, kegiatan serupa pernah digelar Kanwil Kemenkumham Banten di Tahun 2020 lalu.
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Banten yang diwakili oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Ujo Sujoto bertempat di Ruang Corporate University, Selasa (20/06).
Turut hadir, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Masjuno dan Kepala Divisi Administrasi, Yusfini.
Disampaikan Ujo Sujoto, Kemenkumham Banten merupakan organisasi pemerintah yang memiliki tugas strategis, yang hampir meliputi semua sisi kehidupan masyarakat mulai dari Politik, Bisnis, Organisasi, HAM dan lain sebagainya.
“Untuknya, sinergi dan kolaborasi dengan media dalam menyampaikan tusi dan layanan publik Kemenkumham Banten sangat diperlukan”, katanya.
Ujo Sujoto bilang, tujuan dari kegiatan ini adalah agar segala informasi bisa diperoleh langsung oleh teman-teman media, baik di Kantor Wilayah, Imigrasi maupun Pemasyarakatan.
“Diharapkan, dengan adanya Press Tour ini, berbagai informasi yang positif dan bermanfaat terkait Layanan Hukum dan HAM bisa sampai kepada masyarakat”, pungkasnya.
Kegiatan dilaksanakan mulai tanggal 20-22 Juni 2023 ini diikuti oleh Ketua PWI Provinsi Banten, Rian Nopandra, Ketua PWI Kota Serang, Teguh Akbar Idham, serta 15 (lima belas) Wartawan dari berbagai media baik elektronik maupun daring.
Rian Nopandra, Ketua PWI Provinsi Banten, mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar Kanwil Kemenkumham Banten ini.
“Ini luar biasa. Bukti nyata sinergi antara Kanwil Kemenkumham Banten dengan media. Terimakasih kasih kepada Kanwil Kemenkumham Banten yang telah menggelar kegiatan ini”, kata Opan, sapaan akrab Ketua PWI Banten.
“Mari membuat tulisan yang positif, yang bermanfaat untuk masyarakat. Bersama membangun Banten melalui tulisan," pungkasnya. (Humas Kemenkumham Banten)