Tangerang - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten Romi Yudianto melantik dan mengambil sumpah delapan orang pejabat fungsional tertentu di Lingkungan Kemenkumham Banten, Kamis (12/12/2024).
Pejabat fungsional merupakan salah satu komponen di bidang sumber daya manusia yang mendorong tercapainya tujuan organisasi, sebut Romi Yudianto, untuk itu bagi pejabat fungsional diharapkan dapat terus meningkatkan kompetensi.
"Tingkatkan terus kompetensi yang dimiliki oleh saudara, saat ini peluang sudah terbuka lebar bagi saudara-saudara yang ingin lebih maju lagi, jangan pernah membatasi kemampuan saudara untuk terus berkembang mengikuti perkembangan zaman," pesan Romi Yudianto.
Romi pun menghimbau agar pejabat fungsional tertentu yang dilantik agar Maksimalkan kinerja sehingga menghasilkan dampak yang sangat baik terhadap kinerja Institusi dan Kinerja.
Terakhir, ia berpesan dipenghujung akhir tahun 2024 ini, bagi pejabat yang baru dilantik agar memeriksa hal-hal yang belum diselesaikan.
"Kerja cermat, cerdas dan bertanggungjawab sehingga semua yang dihasilkan benar-benar merupakan hasil yang terbaik bagi Institusi maupun bagi diri sendiri," tandasnya.
Pejabat fungsional tertentu yang dilantik adalah pembimbing kemasyarakatan dan analis sumber daya manusia aparatur ahli pertama.
Turut hadir Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Zulhairi, Kepala Divisi Keimigrasian Dadan Gunawan, Kepala Unit Pelaksana Teknis dan jajaran (Humas Kemenkumham Banten)