Tangerang - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten Dodot Adikoeswanto melakukan Monitoring, Pengawasan dan Pengendalian pelaksanaan pemilu di Lapas/Rutan Provinsi Banten, Rabu (14/02/2024).
Ia memulainya dari Lapas Kelas I Tangerang sekaligus menggunakan hak pilihnya disana, ia melanjutkan ke Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang, dan berakhir di Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang.
Kunjungannya ini bertujuan untuk memastikan bahwa warga binaan juga dapat berpartisipasi dalam proses demokrasi dengan lancar dengan situasi yang tetap kondusif.
"Pastikan seluruh proses pemungutan suara berjalan dengan lancar dan kondusif. Lakukan koordinasi instens dengan TNI/Polri yang ada guna memastikan keamanan dan ketertiban saat pemungutan suara,” ujarnya.
Ia pun memastikan seluruh pemilih yang terdaftar sebagai DPT dan DPTb di TPS Khusus di Lapas/Rutan/LPKA dapat menggunakan hak pilihnya. Serta seluruh tahapan pemilu berjalan sesuai dengan ketentuan yang telah diatur oleh KPU
Pada Wilayah Provinsi Banten sendiri terdapat 8.269 orang warga binaan pemasyarakatan yang menggunakan hak pilihnya (Humas Kemenkumham Banten)