Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Hadir di Apel Kesiapsiagaan Bencana Polda Banten, Kemenkumham Banten Komitmen Bangun Sinergi Mitigasi Bencana

WhatsApp Image 2024 10 10 at 12.02.37

Serang - Mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Kepala Divisi Keimigrasian, Dadan Gunawan hadir dalam Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana yang digelar Kepolisian Daerah (Polda) Banten di Lapangan Setda Provinsi Banten, Kamis (10/10).

Apel dipimpin Kepala Kepolisian Daerah Banten, Irjen Pol. Suyudi Ario Seto.

Dalam arahannya, Kapolda Banten mengatakan bahwa Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana merupakan tahapan penting yang harus dilaksanakan dalam manajerial kesiapsiagaan bencana untuk memastikan POLRI benar-benar siap baik dari segi kekuatan personil, kemampuan, dan sarana prasarana yang akan digunakan dalam menghadapi kebencanaan.

Kapolda Banten menyebut, kerawanan terjadinya bencana di wilayah Indonesia menjadi satu hal yang tidak dapat dipungkiri, mengingat Indonesia secara geografis terletak berada di kawasan pertemuan tiga lempeng tektonik dunia, Lempeng Indo-Australia, Lempeng Eurasia dan Lempeng Pasifik.

“Oleh sebab itu, Indonesia termasuk negara rawan dilanda bencana seperti gempa bumi, letusan gunung berapi hingga tsunami. Yang dampaknya, selain menimbulkan korban jiwa, juga turut merusak tatanan ekosistem dan lumpuhnya aktifitas”, ujarnya.

Untuk itu, Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana ini digelar sebagai upaya merumuskan prosedur kesiapsiagaan bencana melalui langkah tepat dan cepat guna menghindari kemungkinan terjadinya bencana.

Namun, kata Kapolda Banten, hal itu tidak bisa dilakukan sendiri. Kesiapsiagaan Bencana memerlukan komitmen dari seluruh pemangku kepentingan dan lapisan masyarakat di Provinsi Banten.

“Saya berharap, Apel Ini menjadi momentum untuk membangun sinergi yang kokoh untuk menghadapi peristiwa bencana alam yang terjadi di Provinsi Banten”, ujarnya.

Sementara, Kepala Divisi Keimigrasian, Dadan Gunawan yang ditemui usai kegiatan mengatakan bahwa sebagai mitra kerja Polda Banten, Kemenkumham Banten siap mendukung Kepolisian Daerah Banten dalam pelaksanaan mitigasi bencana di Provinsi Banten.

“Seperti dikatakan Pak Kapolda, mitigasi bencana memerlukan komitmen semua pemangku kepentingan. Dan Kemenkumham Banten siap mendukung hal tersebut”, ujarnya.

Apel ditutup dengan pengecekan sarana dan prasarana kesiapsiagaan bencana oleh Pj. Gubernur Banten, Al Muktabar didampingi jajaran Forkopimda Provinsi Banten. (Humas Kemenkumham Banten)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI