Accessibility Tools

Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Berikan Bantuan Hukum Gratis, 21 Organisasi Bantuan Hukum Tandatangani Perjanjian di Kemenkumham Banten  

WhatsApp Image 2023 01 19 at 10.12.45 4

Serang – Dalam rangka memberikan legalitas dimulainya kontrak kerja antara Direktur Organisasi Bantuan Hukum (OBH) terakreditasi dalam memberikan Bantuan Hukum untuk Masyarakat Miskin, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten melaksanakan Penandatanganan Perjanjian Pelaksanaan Bantuan Hukum Bagi Orang Miskin/Kelompok Masyarakat Miskin dan Perjanjian Kinerja Pemberi Bantuan Hukum.

“Hari ini dilaksanakan Perjanjian Pelaksanaan Bantuan Hukum yang dimaksudkan sebagai komitmen dari para Direktur OBH yang telah menandatangani kontrak kerja untuk melaksanakan kegiatan sesuai aturan hukum yang berlaku dan sesuai target yang telah ditetapkan,” ujar Kepala Kantor Wilayah Tejo Harwanto saat memberikan sambutannya bertempat di Ruang Corporate University Kemenkumham Banten, Kamis (19/01/2023).

Penandatangan kontrak dilakukan dengan 21 (dua puluh satu) Organisasi Bantuan Hukum dengan dilakukan secara simbolis bersama 3 (tiga) perwakilan organisasi bantuan hukum yaitu YBH Sayap Bening, LBH Matahati, Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Advokasi Syari'ah Cabang Tigaraksa.

Tejo menyatakan sebagai pengawas daerah, Kantor Wilayah Kemenkumham Banten berperan untuk selalu mengingatkan organisasi bantuan hukum agar bekerja secara professional. Ia mengingatkan kepada OBH jika diketemukan pelanggaran dan tindakan tidak proffesional akan dikenai sanksi pidana atau denda.

Dengan adanya pemberian bantuan hukum ini diharapkan ke depan Indonesia sebagai Negara hukum dapat secara maksimal memberikan jaminan dan kesamaan hukum kepada masyarakat dengan memberikan jasa bantuan hukum.

“Saya berharap semoga di tahun 2023 ini akan bertambah lagi Pemberi Bantuan Hukum yang terverifikasi dan terakreditas. Marilah kita bergandengan tangan lebih erat lagi untuk mengemban tugas mulia ini dalam melaksanakan bantuan hukum bagi orang miskin atau kelompok orang miskin se-Provinsi Banten,” Harap Tejo

Pelaksanaan Penandatanganan Perjanjian Bantuan Hukum turut diikuti oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Meidy Firmansyah, Kepala Bidang Hukum Septi Erni, Kasubbid Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum dan Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum, Erni Widiastuti, JFT Penyuluh Hukum Madya, serta jajaran (Humas Kemenkumham Banten)

WhatsApp Image 2023 01 19 at 10.12.45 3WhatsApp Image 2023 01 19 at 10.12.45 3WhatsApp Image 2023 01 19 at 10.12.45 3WhatsApp Image 2023 01 19 at 10.12.45 3

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI