Cilegon – Kepala Divisi Pemasyarakatan Masjuno melakukan Pembinaan, Monitoring, Pengawasan dan Pengendalian (Bintorwasdal) pada Lapas Kelas IIA Cilegon, Rabu (07/06/2023). Bintorwasdal ini dilakukan dalam rangka melakukan uji petik pelaksanaan tugas dan fungsi Petugas Pemasyarakatan.
Dalam kunjungannya, Masjuno memberikan arahan kepada seluruh jajaran yang hadir yaitu Pejabat Struktural Lapas Kelas IIA Cilegon beserta Komandan Jaga dan Petugas Pengamanan pada Blok Hunian Maximum Security.
Ia menginstruksikan bahwa khas Blok Maksimum tidak hanya fisik bangunan saja, namun seluruh pintu harus terkunci. Ia pun meminta agar Kamar Mandi Petugas di Blok Maksimum untuk dikeramik, dan pintu Ruang Listrik untuk digembok.
“Perlakuan terhadap Narapidana di Blok Hunian Maksimum ini untuk lebih dimaksimalkan, oleh karena itu harus sering dilakukan kontrol keliling,” himbaunya.
Dengan melaksanakan bintorwasdal ini diharapkan seluruh unit pelaksana teknis di bawah pimpinan Kakanwil Tejo Harwanto dapat terjaga dengan baik dan terus kondusif (Humas Kemenkumham Banten)