Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Serah Terima Jabatan 2 Kepala Lapas, Kakanwil: Jalankan Sistem dengan Benar, Terukur dan Konsisten

WhatsApp Image 2023 10 16 at 17.42.52

Serang - Sebagai tindak lanjut Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH-29.KP.03.03 Tahun 2023 dan Nomor M.HH-30.KP.03.03 Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan diri dan dalam Jabatan Administrasi di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, sebanyak 45 (empat puluh lima) Pejabat Administrasi di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten resmi dilantik dan diambil sumpahnya oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Dodot Adikoeswanto, Senin (16/10).

Dalam Upacara yang digelar di Lapangan Kantor Wilayah Kemenkumham Banten itu, turut dilaksanakan Serah Terima Jabatan 2 (dua) Kepala UPT Pemasyarakatan yakni Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang dan Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang.

Plt. Kepala Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang yang sebelumnya dijabat oleh Rio M. Sitorus kini resmi digantikan oleh Wahyu Indarto. Sementara, Plt. Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang yang sebelumnya dijabat oleh Yekti Aprianti, kini resmi digantikan oleh Prihartati.

Dalam arahannya, Dodot berharap melaksanakan tugas dan fungsi sebagaimana jabatan yang diemban dengan teliti dan berhati-hati.

“Esensi yang lebih penting adalah bagaimana menjalankan sistem dengan benar, terukur dan konsisten karena itu bagian dari upaya mewujudkan tata kelola organisasi yang efektif dan efisien menuju good governance”, kata Dodot.

“Selamat bekerja, berkinerja dan berprestasi. Semoga dengan amanah baru, Saudara dapat lebih berperan aktif dalam memajukan oganisasi”, pungkasnya. (Humas Kemenkumham Banten)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI