Serang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten bagikan puluhan paket makanan/minuman dan sembako melalui “Kumham Peduli, Kumham Berbagi.”
Kegiatan dilakukan dalam gelaran Apel Pagi di Lapangan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Senin (12/08).
Secara simbolis, bantuan diberikan oleh jajaran Pimpinan Tinggi Pratama kepada Perwakilan Masyarakat di sekitar Link. Kota Baru dan Lontar Baru, Kelurahan Serang.
“Kegiatan ini merupakan satu dari sekian rangkaian kegiatan Peringatan Hari Pengayoman ke-79 Tahun 2024 yang diselenggarakan Kanwil Kemenkumham Banten”, ujar Kepala Divisi Administrasi, Nur Azizah Rahmanawati.
Azizah mengatakan, ”Kumham Peduli, Kumham Berbagi” merupakan wujud kepedulian sosial dari Kemenkumham kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi masyarakat. Karena sejatinya, hidup adalah tentang bagaimana memberikan manfaat bagi orang lain”, pungkasnya. (Humas Kemenkumham Banten)