Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Deteksi Dini Kamtib, Tim Gabungan Satopspatnal Kanwil Banten Sidak Lapas Di Serang

 

TaIMG 20231117 WA0019ngerang - Dalam rangka didalam meningkatkan deteksi dini keamanan dan ketertiban di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten meggelar sidak gabungan di salah satu unit pelaksana teknis pemasyarakatan di Wilayah Kota Serang pada Jumat (17/11).

Tim sidak yang terdiri dari Tim Satopspatnal Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten dan Lapas Kelas IIA Serang dari unsur internal serta Kodim 0602/Serang, BNN Kota Serang dan POLRI dari Polsek Cipocok Jaya dari unsur eksternal.

Tim yang berjumlah 50 orang menggeledah seluruh blok yang berada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Serang serta melakukan tes urine terhadap 30 orang Warga Binaan Pemasyarakatan sebagai sampel.

Dalam melakukan sidak Kepala Divisi Pemasyarakatan Jalur Yuswa Panjang menyampaikan untuk selalu mengedepankan unsur kemanusiaan tidak melakukan arogansi sebagai petugas serta selalu menjunjung tinggi nilai-nilai integritas saat menjadi pemimpin apel persiapan.

"Kita harus tetap mengedepankan senyum, salam, sapa, sopan, dan santun dalam rangka menjaga kondusivitas situasi karena yang didalam juga manusia seperti kita yang berada di luar, sasaran sidak adalah barang-barang terlarang yang tidak seharusnya masuk kedalam lapas kita sebagai petugas pemasyarakatan sudah harus memahami apa yang seharusnya ada di dalam kamar hunian, apa yang tidak." Ujar Jalu.

Berdasarkan hasil pelaksanaan penggeledahan Kamar Hunian didapatkan barang-barang terlarang, antara lain kipas angin, kompor portable, dan lain sebagainya, serta barang-barang yang berpotensi untuk digunakan atau dijadikan senjata tajam. (Humas Kemenkumham Banten)

IMG 20231117 WA0018IMG 20231117 WA0018IMG 20231117 WA0018

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BANTEN


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwil.banten@kemenkumham.go.id

 


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI