Serang – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten mempersiapkan berbagai keseruan yang akan dilakukan dalam menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.
“Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024 kita akan melaksanakan berbagai kegiatan dan perlombaan,” ujar Kepala Divisi Pemasyarakatan Jalu Yuswa Panjang pada apel pagi pegawai, Selasa (13/08/2024).
Perlombaan yang akan dilaksanakan, disebut Jalu Yuswa Panjang, Tenis meja dan tenis lapangan yang akan diselenggarakan mulai esok hari.
Ia pun menghimbau seluruh jajaran untuk menggunakan kaos bernuansa putih pada hari Rabu, bernuansa biru pada hari Kamis dan bernuansa merah pada hari Jumat. Pada hari Sabtu kita akan melaksanakan Upacara bersama peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.
Jalu mengajak seluruh jajaran untuk berpartisipasi aktif dan menyukseskan kegiatan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Mari kita saling bekerja sama dan berkolaborasi dengan baik sehingga menyukseskan berbagai kegiatan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” tambahnya.
Apel pagi di Lingkungan Kemenkumham Banten turut diikuti Kepala Divisi Administrasi Nur Azizah Rahmanawati, Kepala Divisi Keimigrasian Dadan Gunawan, Administrator, Pengawas, JFT/Pengawas serta PPNPN (Humas Kemenkumham Banten)