Serang – Keseruan dan semarak Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 turut dirasakan oleh jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten. Keseruan dirasakan dengan menggelar berbagai macam perlombaan tradisional seperti lomba kelereng, relay sarung, bakiak, lomba memindahkan tepung serta lomba memindahkan terong. Suasana gegap gempita kemeriahan dan keceriaan nampak dari raut muka seluruh pegawai yang mengikuti setiap jenis perlombaan.
Tak tanggung-tanggung bahkan jajaran Para Pimpinan Tinggi Pratama seperti Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Andi Taletting Langi, Kepala Divisi Keimigrasian Ujo Sujoto dan Kepala Divisi Administrasi Sri Yusfini Yusuf dan pejabat struktural juga turut mengikuti perlombaan ini yang dipusatkan di Lapangan Upacara Kantor Wilayah, Selasa (16/08/2022).
Dimulainya perlombaan diawali dengan pawai kontingen yang terdiri dari jajaran divisi administrasi, keimigrasian, pemasyarakatan, pelayanan hukum dan HAM, serta PPNPN. Pergelaran dilanjutkan dengan apel pagi pembukaan yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Tejo Harwanto.
Dalam sambutannya, Tejo Harwanto menyampaikan bahwa dengan kegiatan ini diselenggarakan untuk memeriahkan hari Kemerdekaan republik Indonesia. Dengan berbagai perlombaan rakyat yang dilakukan selain melatih kerjasama, perlombaan ini juga melatih kesabaran para pegawai saat terjatuh untuk bangkit lagi.
“Dengan berbagai macam perlombaan yang kita selenggarakan hari ini, selain untuk semakin menyehatkan tubuh, Semoga dengan diselenggarakannya rangkaian perlombaan ini dapat menumbuhkan kembali semangat kebangsaan dan patriotism para pegawai yang nantinya berdampak positif pada kinerja sehari-hari,” ujar Tejo Harwanto (Humas Kanwil Banten)