UPACARA PERINGATAN HARI BHAKTI IMIGRASI KE - 70: WUJUDKAN INDONESIA MAJU MELALUI SDM YANG UNGGUL

WhatsApp Image 2020 01 27 at 15.37.45

 

Tangerang – Upacara peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-70 yang dilaksanakan di lapangan Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang pada Senin (27/01) menandai puncak rangkaian kegiatan Hari Bhakti Imigrasi yang telah dimulai sejak awal Januari 2020. Hadir dalam kegiatan ini Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, Kepala Divisi Adminstrasi Kanwil Kemenkumham Banten, Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Banten, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Banten, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham Banten, Wakil Walikota Tangerang, Dandim 0506 Tangerang, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, Ketua Pengadilan Negeri Tangerang, Komandan Denpom Jaya/1 Tangerang, dan tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2020 01 27 at 15.37.47 2WhatsApp Image 2020 01 27 at 15.37.47 2

Dalam upacara ini, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Imam Suyudi, membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia. Dalam sambutannya, disampaikan capaian – capaian Direktorat Jenderal Imigrasi dan Unit Pelaksana Teknis Keimigrasian selama 1 (satu) tahun terakhir, yaitu:

  1. Dalam Fungsi Pelayanan Keimigrasian, Direktorat Jenderal Imigrasi berhasil membangun kerja sama untuk membuka titik baru pelayanan keimigrasian. Sampai dengan tahun 2019 terdapat 11 Unit Kerja Kantor Imigrasi, 20 Unit Layanan Paspor, 5 Mall Pelayanan Publik, dan 13 Layanan Terpadu Satu Pintu. Selain itu di Tahun 2019, Paspor Elektronik Republik Indonesia mendapatkan sertifikat Public Key Directory (PKD) dari International Civil Aviation Organisation (ICAO) dan memperoleh pengakuan dari 68 Negara Anggota ICAO. Di bidang Pelaksanaan Reformasi Birokrasi, Tahun 2019 Direktorat Jenderal Imigrasi berhasil meraih 3 Predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani dan 21 Wilayah Bebas dari Korupsi.
  2. Dalam Fungsi Penegakan Hukum Keimigrasian, Direktorat Jenderal Imigrasi telah melaksanakan 7.155 Tindakan Administratif Keimigrasian dan 155 Penyidikan atas pelanggaran terhadap Regulasi Keimigrasian yang berlaku selama Tahun 2019.
  3. Dalam Fungsi Keamanan Negara, Direktorat Jenderal Imigrasi terus melaksanakan tugas dalam hal pengawasan lalu lintas orang keluar dan masuk ditandai dengan pembentukan Tim Pengawasan Orang Asing sampai level Kecamatan pada masing – masing wilayah kerja, melaksanakan filterisasi terhadap orang – orang yang melintas pada Tempat Pemeriksaan Imigrasi, dan pembaharuan kesisteman.
  4. Dalam Fungsi Fasilitator Pembangunan Kesejahteraan Masyarakat, Imigrasi menghadirkan fungsi Keimigrasian pada Kawasan Ekonomi Khusus yang memberikan kemudahan layanan.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, pada kesempatan ini, juga menyerahkan piagam penghargaan kepada 13 (tiga belas) orang pegawai yang telah membawa Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) pada Desember 2019 lalu.

Upacara ditutup dengan sesi foto bersama oleh seluruh peserta upacara yang hadir pada kesempatan tersebut.

WhatsApp Image 2020 01 27 at 15.37.48WhatsApp Image 2020 01 27 at 15.37.48


Cetak   E-mail